Bosan dengan Instagram? Cobalah 3 aplikasi edit foto buatan Indonesia berikut ini

Ada lebih dari 500 juta foto di-upload ke internet tiap harinya. Penelitian oleh GlobalWebIndex juga menunjukkan bahwa kegiatan berbagi foto merupakan aktivitas paling populer di Facebook. Saat ini aktivitas berbagi foto memang sudah menjadi tren bagi hampir semua pengguna media sosial. Ketertarikan berbagi foto ini beragam mulai dari foto kuliner, jalan-jalan, foto keluarga, teman-teman, hingga yang sangat marak belakangan ini, yaitu foto selfie.
Perkembangan media sosial dan kebiasaan orang-orang untuk berbagi foto ini juga telah menarik perhatian para pengembang lokal untuk turut mengembangkan aplikasi foto di Indonesia. Bahkan beberapa di antaranya mendapatkan respon yang sangat positif dari pengguna internasional hingga mampu mendapatkan banyak pengguna atas karyanya.
Berikut adalah tiga aplikasi foto populer buatan anak bangsa yang wajib Anda coba.

1. PicMix

Foto PicMix
Dengan memiliki lebih dari 15 juta pengguna di seluruh dunia, PicMix dapat dikatakan sebagai salah satu aplikasi mobile buatan Indonesia yang paling sukses. Aplikasi ini dikembangkan oleh Inovidea Magna Global.
Aplikasi ini mempermudah pengguna untuk berbagi foto dengan temannya. Tidak hanya itu, pengguna juga bisa mengedit foto dengan filter dan efek serta penggunaan frame yang ada di PicMix. Dengan demikian pengguna tidak perlu menggunakan banyak aplikasi secara terpisah untuk proses pengambilan gambar, editing, dan sharing.
Aplikasi PicMix tersedia untuk perangkat AndroidBlackBerry, dan Windows Phone. Aplikasi ini juga akan tersedia untuk perangkat iOS dan Nokia Asha dalam waktu dekat.

2. Jepret

Foto Jepret
Aplikasi foto yang juga dapat digunakan sebagai social photo sharing ini diluncurkan pertama kali pada Februari 2012 oleh developer asal Bandung Dycode. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengambil foto, mengaplikasikan efek filter dan frame pada foto, lalu meng-upload hasil fotonya langsung ke media sosial. Aplikasi ini khusus dirancang untuk feature phone dengan platform Symbian seperti Nokia S40/S60, dan dapat memiliki opsi berlangganan melalui nomor Telkomsel untuk menggunakan berbagai frame premium.
Download aplikasi Jepret untuk platform Symbian, S40, S60, Nokia Asha, dan Nokia Asha full touch di sini.

3. Meme Lens

Foto Meme
Meme Lens dikembangkan oleh Creacle Studio, pengembang aplikasi mobile asal Yogyakarta. Aplikasi ini menggunakan face recognition untuk menangkap wajah seseorang ketika diarahkan ke kamera dan kemudian mengubahnya menjadi karakter “meme”.
Pengguna juga dapat mengambil foto baik melalui kamera maupun galeri yang sudah ada, mengubah bagian foto menjadi “meme” dan mengatur avatar untuk menambahkan badan dari template yang ada, menambah teks di foto, dan membagikan foto ke media sosial.
Saat ini Meme Lens hanya tersedia untuk Windows Phone

Sekarang saatnya bernarsis ria dengan menggunakan aplikasi-aplikasi di atas dan bagikan foto-foto kerenmu ke semua teman-temanmu!
Jika ada aplikasi foto buatan Indonesia yang lain, silakan beritahukan melalui kolom komentar. Kami akan menambahkannya ke dalam daftar.
(Foto dari pengguna Flickr Global Delight)
(Diedit oleh Enricko Lukman)
sumber :www.techinasia.com
Previous
Next Post »